Nyesek! Jadon Sancho Bantu Kubur Mimpi MU Main di Liga Champions Musim Depan
Mimpi Manchester United untuk bisa bermain di Liga Champions musim 2024/2025 akhirnya kandas. Uniknya, kepastian ini juga ada andil dari pemain mereka yang dipinjamkan ke Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Kepastian gagalnya MU bermain di Liga Champions musim depan didapat setelah Borussia Dortmund mengalahkan PSG 1-0 dalam laga leg pertama semifinal UCL 2023/2024, Kamis (2/5/2024) dini hari WIB.
Gol tunggal Niclas Fullkrug di babak pertama membawa Dortmund meraih kemenangan 1-0 di Signal Iduna Park. Kedua tim masih akan bentrok pada laga leg kedua di markas PSG, tengah pekan depan.
Dalam laga ini, Jadon Sancho dipercaya tampil selama 90 menit penuh. Pemain Timnas Inggris itu pun menunjukkan performa impresif dan berandil besar dalam membantu timnya meraih kemenangan.
Jadon Sancho Kubur Mimpi MU
Menariknya, performa apik Sancho dan kemenangan Dortmund atas PSG justru menjadi bencana bagi MU. Pasalnya, tim asuhan Erik ten Hag kini dipastikan takkan bisa berlaga di Liga Champions musim depan.
Sebelum laga Dortmund vs PSG, MU sejatinya masih memiliki peluang tampil di Liga Champions musim depan. Caranya, MU harus menempati peringkat lima klasemen Premier League musim ini.
Tak cuma itu, Inggris juga wajib mendapatkan satu dari dua spot Liga Champions tambahan dari UEFA, mengacu pada penghitungan koefisien berdasar performa klub-klub di kompetisi Eropa musim ini.
Dampak Kemenangan Borussia Dortmund
Satu spot sudah dipastikan menjadi milik Italia. Kini, kemenangan Dortmund atas PG membuat Jerman memastikan diri mendapat satu spot lainnya.
Kemenangan Dortmund membuat Jerman kini memiliki poin 18.357 di klasemen koefisien UEFA. Sementara itu, Inggris ‘hanya’ akan mendapat poin maksimal 18.250 jika Aston Villa menjuarai ajang UEFA Europa Conference League musim ini.
Artinya, tim peringkat lima di klasemen akhir Premier League nantinya hanya akan bermain di Liga Europa. UEFA sendiri memberi tambahan dua spot ini karena mereka melakukan ekspansi UCL mulai musim depan.
Salah MU Sendiri
Kegagalan MU bermain di Liga Champions musim depan bisa disebut karena kesalahan mereka sendiri. Setan Merah tampil buruk di Liga Champions musim ini dengan tersingkir di fase grup sebagai juru kunci.
Tak cuma itu, performa MU di Liga Inggris musim ini juga bobrok. Mereka pun sudah dipastikan gagal finis di zona empat besar. MU hingga kini masih berjuang mengamankan posisi lima di klasemen.
Jika gagal finis di peringkat lima atau enam yang berarti tiket ke Liga Europa, MU masih bisa tampil di kompetisi kasta kedua Eropa tersebut lewat jalur juara FA Cup.
MU bakal tampil di partai final FA Cup 2023/2024 menghadapi sang rival sekota, Manchester City pada 25 Mei 2024 mendatang.
Hasil dan Jadwal Semifinal Liga Champions
Rabu, 1 Mei 2024
- 02:00 WIB – Bayern Munchen 2-2 Real Madrid (Sane 53′, Kane 57′ (P); Vinicius 24′, 83′ (P))
Kamis, 2 Mei 2024
- 02:00 WIB – Borussia Dortmund 1-0 PSG (Fullkrug 36′)
Rabu, 8 Mei 2024
- 02:00 WIB – PSG vs Borussia Dortmund – SCTV, Vidio
Kamis, 9 Mei 2024
- 02:00 WIB – Real Madrid vs Bayern Munchen – SCTV, Vidio